Pengertian ER Diagram
ERD merupakan suatu model visualisaasi untuk menjelaskan hubungan antar data dalam bais data berdasarkan objek yang berelasi antara satu denganyang lainnya. untuk memodelkan struktur data dan hubungan antar data, untuk menggambarkannya digunakan beberapa notasi dan simbol.
Diagram ER merupakan model konseptual untuk menggambarkan struktur logis dari basisdata berbasis grafis, dengan u penyajian data dengan menggunakan Entity dan Relationship
Mengapa Model E-R ?
a. Mudah dimengerti oleh pemakai
b. Mudah disajikan oleh perancang database
Pengertian Entity
Entitas adalah objek dalam dunia nyata yang dapat dibedakan dengan objek lain, sebagai contoh mahasiswa,dosen,departemen. Entitias terdiri atas beberapa atribut sebagai contoh atribut dari entitas mahasiswa adalah nim,nama,alamat,email, dll. Atribut nim merupakan unik untuk mengidentifikasikan / membedakan mahasiswa yg satu dengan yg lainnya. Pada setiap entitas harus memiliki 1 atribut unik atau yang disebut dengan primary key.
Berikut Ciri-ciri entitas
a. Entitas memilihi Simbol segi empat
b. Entity adalah obyek yang dapat dibedakan dalam dunia nyata
c. Entity set adalah kumpulan dari entity yang sejenis
d. Entity set dapat berupa :
e. Obyek secara fisik : Rumah, Kendaraan, Peralatan
f. Obyek secara konsep : Pekerjaan , Perusahaan, Rencana
Pengertian Relasi
memiliki Simbol -> ketupat
Relasi adalah hubungan antara beberapa entitas. sebagai contoh relasi antar mahaiswa dengan mata kuliah dimana setiap mahasiswa bisa mengambil beberapa mata kuliah dan setiap mata kuliah bisa diambil oleh lebih dari 1 mahasiswa. relasi tersebut memiliki hubungan banyak ke banyak. Berikut adalah contoh ERD.
Derajat relasi atau kardinalitas rasio
Menjelaskan jumlah maksimum hubungan antara satu entitas dengan entitas lainnya
One to One (1:1)Setiap anggota entitas A hanya boleh berhubungan dengan satu anggota entitas B, begitu pula sebaliknya.
One to many (1:M / Many)Setiap anggota entitas A dapat berhubungan dengan lebih dari satu anggota entitas B tetapi tidak sebaliknya.
Many to Many (M:M)Setiap entitas A dapat berhubungan dengan banyak entitas himpunan entitas B dan demikian pula sebaliknya
Relasi adalah hubungan antara beberapa entitas. sebagai contoh relasi antar mahaiswa dengan mata kuliah dimana setiap mahasiswa bisa mengambil beberapa mata kuliah dan setiap mata kuliah bisa diambil oleh lebih dari 1 mahasiswa. relasi tersebut memiliki hubungan banyak ke banyak. Berikut adalah contoh ERD.
Pengertian Atribut
memiliki simbol -> elips
Atribut adalah karakteristik dari entity atau relationship, yang menyediakan penjelasan detail tentang entity atau relationship tersebut. Nilai Atribut merupakan suatu data aktual atau informasi yang disimpan pada suatu atribut di dalam suatu entity atau relationship.
Domain (Value Set) : Batas-batas nilai yang diperbolehkan bagi suatu atribut
Jenis-jenis atribut
Key
Atribut yang digunakan untuk menentukan suatu entity secara unik.
Atribut Simple
Atribut sederhana yang tidak dapat dibagi dalam beberapa bagian
Atribut Komposit :
Atribut yang dapat dibagi lagi dalam beberapa bagian; contoh : Alamat; yang terdiri dari Negara, Propinsi dan Kota
Atribut Single-valued
Atribut yang memiliki paling banyak satu nilai untuk setiap baris data
Multi-valued attributes
Atribut yang dapat diisi dengan lebih satu nilai tetapi jenisnya sama. Contoh : Nomor Telp, Alamat, Gelar
Atribut Turunan
Atribut yang diperoleh dari pengolahan dari atribut lain yang berhubungan. Contoh : Umur, IP
#semangatbelajardigital
#daruratdigital
#Wawakusudahjadiprogrammer
0 comments:
Post a Comment